Salah satu alat untuk meningkatkan taraf hidup bangsa adalah Pendidikan. Pendidikan merupakan suatu usaha untuk mempengaruhi manusia, agar ia mampu mewujudkan apa yang ia pandang sebagai makna eksistensi manusia di dunia ini, dengan membina budi pekerti dan turut membina kebudayaan sesamanya demi kebaikan pribadi sekeluarga, kebaikan sesama bangsa dan sesama manusia. Dengan demikian terbina budi pekerti atau cara hidup pribadi orang seorang dan kebudayaan atau cara hidup bermasyarakat. (Reksohadi Projo, 1979:18)
Kebijakan otonomi daerah sebagai bentuk pelaksanaan UU No.22 tahun 1999 tentang pemerintahan daerah adalah juga dalam rangka menata kehidupan berbangsa ke arah yang lebih baik agar sejajar dengan bangsa lain. Salah satunya ialah mewujudkan Pendidikan Nasional
yang merupakan Pendidikan yang khusus ditujukan kepada warga negara (Nasion), Nasion, dalam bangsa bernegara dan berdaulat. Pendidikan Nasional, pendidikan yang berdasarkan Pancasila dan UUD ’45 yang berakar pada nilai agama, kebutuhan Nasional Indonesia dan tanggap terhadap tuntutan perubahan zaman. (Majalah Depdiknas, 2004:1)
Download Makalah: "ini" Lengkap
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
TERIMAKASIH